Qnews.co.id, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto telah menyatakan dukungannya kepada Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah (Jateng).
Prabowo mengungkapkan hal tersebut dalam sebuah video yang diunggah Calon Gubernur Jawa Tengah nomor urut 2 Ahmad Luthfi melalui akun Instagram resminya pada Sabtu (9/11). Dalam unggahan tersebut, tampak Ahmad Luthfi dan Taj Yasin berada di kanan dan kiri Prabowo yang menyampaikan pesan tersebut dalam kapasitasnya sebagai Ketua Umum Gerindra.
Dalam video tersebut, Prabowo menilai keduanya memiliki pengalaman dan pengabdian yang panjang di Jawa Tengah, menjadikan mereka pilihan yang tepat untuk memimpin provinsi tersebut.
“Saya percaya bahwa 2 tokoh yang tepat untuk Jawa Tengah (Jateng) adalah saudara Komisaris Jenderal Polisi Ahmad Luthfi, seorang yang telah bertugas dan mengabdi di Jateng cukup lama, dan juga saudara Taj Yasin Maimoen, putra dari guru saya Maimoen Zubair, yang juga telah mengabdi cukup lama di Jawa Tengah sebagai wakil gubernur,” ungkap Prabowo.
Prabowo juga menyampaikan keyakinannya bahwa pasangan tersebut akan mampu bekerja sama dengan baik dengan pemerintahan pusat dan membawa kemajuan yang cepat di Jawa Tengah.
“Saya percaya mereka merupakan tim yang sangat cocok. Mereka akan bekerja bersama saya di pusat. Kita akan menjadi suatu tim yang baik, tim yang di daerah dan tim yang ada di pusat,” paparnya.
Karena itu, Prabowo secara terang-terangan memohon kepada masyarakat Jawa Tengah untuk memilih pasangan Luthfi-Yasin di Pilkada mendatang.
“Untuk itu, saya memohon saudara-saudaraku rakyat Jawa Tengah, pada pemilihan kepala daerah di Jawa Tengah, saya mohon dengan sangat, berilah suaramu kepada Jenderal Ahmad Luthfi dan Gus Taj Yasin Maimoen,” tegasnya.
Prabowo meyakini kombinasi pengalaman Ahmad Luthfi sebagai Komisaris Jenderal Polisi dan Taj Yasin Maimoen sebagai wakil gubernur akan mampu membentuk tim yang kuat dan efektif. Semua itu untuk memajukan Jawa Tengah dan Indonesia secara keseluruhan.